GridOto.com- Pemilik Mazda3 lama bisa mengupgrade tampilan menjadi Mazda3 Speed.
Sebab, pada dasarnya basic Mazda3 Speed adalah Mazda3.
"Kami menyediakan full aksesoris Mazda3 Speed yang 11 item itu," ungkap Fedy Dwi Parileksono, Public Relation and Communications PT Eurokars Motor Indonesia.
(BACA JUGA :Ini Cara AHM Membentuk Bibit-Bibit Pembalap Muda)
Tampilan Mazda3 Speed dengan desain Kodo-Soul of Motion ini bisa diaplikasi Mazda3 biasa.
"Untuk full aksesoris asli Jepang ini dijual seharga Rp 45 juta," kata Fedy.
Sebelas aksesoris itu front under skirt, rear under skirt, side under skirt, signature illumination, black door mirror caps, gunmetal 18" alloy wheel, black roof spoiler, black shark fin, aluminium sport pedal, Led scuff plate dan led interior light.
"Tetapi juga bisa membelinya per bagian," tutup Fedy.