GridOto.com - Perempatan ini menjadi saksi musibah tabrakan para pengguna mobil.
Seperti diposting akun Instagram @tut_cars, ditayangkan rekaman berbagai tabrakan yang terjadi di persimpangan ini.
Tercatat, kompilasi video ini menayangkan 12 kejadian yang terekam.
Dan kamu tahu kenapa tabrakan bisa terjadi?
(BACA JUGA: Honda CR-V Diesel Sudah Hadir di India, Mungkinkah Masuk ke Indonesia?)
Lihat saja kecepatan saat melintas di area persinggungan ini.
Enggak ada yang pelan.
Rata-rata membiarkan mobil melaju dengan kecepatan awal.
Sehingga saat pengereman terjadi, sudah terlambat.
Hanya kerugian yang mendera para pengemudi tersebut.
Yuk lihat videonya dan jadikan bahan untuk berhati-hati.