GridOto.com - Pernah menonton film Desert Racer yang dibintangi oleh Steve McQueen?
Nah, tunggangan Steve di film tadi lah yang menjadi sumber inspirasi bagi duo builder asal Inggris untuk mendandani motor trail satu ini.
Sebelumnya, duo builder berbendera Rickman ini memang memproduksi komponen modifikasi yang diberi nama Metisse.
(Baca juga: Bercorak Loreng Apa Mungkin BMW R1200GS Pesanan TNI? )
Yaitu komponen bodi untuk lansiran Triumph lawas yang ingin tampil ala motor desert racer milik Steve McQueen.
Namun untuk karya mereka kali ini menggunakan mesin Husaberg FE 501 lansiran tahun 1998, bukan Triumph.
Husaberg sendiri adalah produsen motor enduro dari Swedia yang berproduksi dari tahun 1988 hingga 2015.
Dulunya Husaberg adalah anak perusahaan dari KTM, dan untuk kini produksinya sudah diambil oleh oleh Husqvarna sejak 2015.
Nah, pada motor satu ini dapat dibilang bentuk modern dari desert racer Rickman Metisse yang biasanya menggunakan mesin Triumph lawas.
Bentuk dari motor ini memang tidak kehilangan siluet dari desert racer Steve McQueen yang berbasis Triumph tahun 1960-an.
(Baca juga: Modal Mesin Kecil Pengen Punya Cruiser? Nih Referensinya!)
Namun pada detail-detail komponennya kita akan melihat bahwa di sana terdapat cita rasa enduro masa kini.
Seperti pada bagian depan akan nampak dua set lampu LED yang diposisikan untuk lampu jauh dan lampu dekat.
Kemudian pada bagian bodi belakangnya, buritan tidak lagi berfungsi sebagai sepatbor seperti desert racer milik McQueen.
Dan sudah tentunya pada bagian kaki-kaki yang kini sudah menggunakan milik motor enduro yang sebenarnya.
Kaki-kaki ini dikolaborasikan dengan karet ban off-road berukuran gambot yang biasa digunakan pada ajang balap reli.
Gaya kolaborasi antara scrambler lawas dengan trail lansiran anyar membuat motor ini terlihat cukup unik.
(Baca juga: Referensi Modif Matik Sporty Futuristis TVS Creon)
Tentu tampilan Husaberg satu ini jadi terlihat nyentrik seakan tidak nyambung antara tema pada bodi dengan rangka dan kaki-kakinya.
Namun untuk kamu yang ingin modifikasi dengan tampilan anti-mainstream, bisa tuh coba contek desert racer-nya Steve McQueen.