GridOto.com- Rencana penerapan sistem ganjil-genap di ruas pintu tol Jakarta Cikampek sepertinya akan segera terwujud.
Pasalnya, untuk mengurangi kemecetan Kementerian Perhubungan Darat berencana menerapkan sistem ganjil genap di 4 pintu tol saja.
Seperti di gerbang Bekasi Barat 1-2, Bekasi Timur, Pondok Gede dan Tambun.
Lantas mengapa hanya diberlakukan di 4 ruas pintu tol saja?
(BACA JUGA: Tol Jakarta-Cikampek II Elevated Ditargetkan Beroperasi April 2019)
Menanggapi hal itu, Kepala Sub Bagian Humas Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Pitra Setiawan mengaku empat daerah itu sudah memasuki rawan macet total.
"Mengapa area Bekasi yang dipilih, karena secara perhitungan volume lalu lintas secara per kapasitasnya sudah mendekati macet total," kata Pitra Setiawan kepada GridOto.com di Jakarta, Rabu (7/2/2018).
"Kedua, area Bekasi dipilih karena sistem angkutan umum supaya masyarakat bisa pindah ke bus premium yang sudah disediakan," ucapnya.