GridOto.com - Penggunaan sirene dan strobo (SirBo) memang saat ini sedang jadi sorotan klub dan komunitas mobil.
Penggunaan SirBo saat konvoi ditenggarai sebagai bentuk arogansi oknum klub mobil yang tidak bertanggung jawab.
Menghindari hal itu, Komunintas Toyota Calya Indonesia (KTCI) bersama Komunitas Datsun Go Indonesia (KDGI) berkumpul di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Cibubur, Jakarta Timur.
Selain itu, berkumpulnya KTCI dengan KDGI di Buperta, Cibubur, Jakarta Timur ini merupakan ajang silaturahmi pemilik mobil di segment low cost green car (LCGC).
(BACA JUGA: Jangankan Gangster, Monster Saja Takut Sama Komunitas Ini, Simak Videonya)
Kumpul-kumpul ini diikuti oleh chapter yang berasal dari Jakarta, Bogor, Tangerang, Serang, Bekasi dan Depok.
Ajang silaturahmi ini berlangsung pada Minggu (04/02/2018).
Baik KTCI maupun KDGI berharap persaudaran kedua mobil yang dalam segmen yang sama ini tidak berakhir.
"Mengharapkan agar kebersamaan ini tidak hanya terjadi dalam suatu kegiatan, tetapi apabila bertemu di jalan sesama member," ujar Ketua Umum KDGI Panca, Tavip S. melalui rilis media, Senin (5/2/2018).
Hal senada juga disampaikan oleh Ketua Umum KTCI.
"Kita sesama komunitas harus saling merangkul karena kita sesama komunitas saling membutuhkan satu sama lainnya," ujar Sapto Prayitno, Ketua Umum KTCI melaui rilis media.
(BACA JUGA: Komunitas Honda PCX 150 Selesaikan Turing 9 Kota)