GridOto.com - Lansiran BMW seri GS merupakan salah satu motor legendaris di ajang Reli Paris-Dakar, atau yang kini bernama Reli Dakar.
Kisah kejayaan mesin boxer tadi menjadi sumber inspirasi bagi BMW Motorrad dalam mendandani salah satu motor konsep mereka.
Basisnya adalah sebuah BMW R NineT lansiran anyar yang kemudian mereka beri nama BMW Motorrad Concept Lac Rose.
Lac Rose sendiri adalah sebuah danau berwarna merah bunga mawar yang terletak 30km di timur laut kota Dakar, Senegal.
Danau tersebut dulunya pernah menjadi tempat podium garis finish pada salah satu ajang balapan terhebat sepanjang masa ini.
Daripada mendandani R NineT dengan tampilan motor reli masa kini, mereka justru memilih tampilan motor reli di tahun 1980-an.
Karakteristik dari bentuk R NineT sendiri tidak terlihat mengalami banyak ubahan, hanya rangka belakang saja yang kini sudah diganti.
(Baca juga: Duh, Apa Enggak Sayang Nih Motor Polisi Legendaris Kena Rombak?)
BMW Motorrad lebih banyak menambahkan komponen pendukung untuk mempertegas tampilan rally look.
Pada bagian depan akan nampak visor anyar yang ditemani oleh sepatbor tinggi serta sepasang handguard.