Cara Memberihkan Kerak Knalpot Motor 2-Tak, Ada 2 Cara Nih

Luthfi Anshori - Rabu, 31 Januari 2018 | 11:17 WIB

Tips Membersihkan Knalpot Motor 2-tak (Luthfi Anshori - )

GridOto.com – Seperti dijelaskan pada tulisan sebelumnya, salah satu tanda knalpot motor 2-tak sudah dipenuhi kerak ialah tarikan bawah motor terasa berat.

Tarikan motor yang berat tidak hanya terasa di putaran bawah, pada putaran atas pun ikut berat.

Nah, pastinya enggak enak kan kalau tarikan motor jadi berasa lemot, untuk mengatasinya harus dibersihkan.

Istilah keren membersihkan kerak knalpot ialah decarbonizing.

Lantas gimana cara membersihkannya ?

(BACA JUGA: Penyebab Knalpot 2-Tak Dipenuhi Kerak dan Cara Mendeteksinya)

Dijelaskan Muhamad Jaji, Service Advisor, Yamaha Harapan Motor, Pancoran Mas, Depok, salah satu cara yang biasa dilakukan adalah dengan membakar knalpotnya.

"Knalpot dilepas dari motor, buka silincernya, lalu bagian dalam dimasukan spirtus atau minyak tanah lalu di bakar pakai api, kemudian diamkan sampai apinya mati,” beber Jaji.

Cara membakar knalpot ini memang bisa membuat tampilan knalpot menjadi jelek.

"Efek dari cara membakar knalpot ini memang akan bikin tampilan knalpot jelek, kalau bahannya pernekel pasti kuning, bila cat pasti terkelupas," papar Jaji.