Bukan Cuma Oli dan Rantai, SOP Servis Berkala Yamaha Ternyata Ada 22 Poin Pengecekan

Luthfi Anshori - Senin, 29 Januari 2018 | 13:30 WIB

Yamaha NMAX yang sedang diservis di Yamaha FSS Cempaka Putih Jakpus (Luthfi Anshori - )

GridOto.com - Selama ini mungkin kita hanya tahu jika servis berkala itu hanya mengganti beberapa part penting saja seperti oli mesin, oli gardan, filter udara, busi, atau filter oli.

Padahal di samping penggantian komponen-komponen tersebut, masih ada part-part lain yang mesti dicek kembali fungsinya oleh sang mekanik.

Nah, khusus di bengkel resmi Yamaha, ada 22 poin pengecekan yang menjadi Standar Operasional Prosedur (SOP) mekanik setiap kali melakukan pelayanan servis.

"Iya, di sini ada 22 poin pengecekan setiap servis berkala," beber Royyan, mekanik Yamaha Flagship Shop, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, kepada GridOto.com, baru-baru ini.

(BACA JUGA: Video: Keren Kakek Zaman Now Freestyle Pakai Honda C-70)

Ke-22 poin pengecekan tersebut berlaku untuk semua jenis motor, baik bebek, matik, atau sport. Baik motor berteknologi injeksi, maupun yang masih karburator.

Ada apa saja poinnya? Yuk kita simak.

    Pemeriksaan suspensi depan dan belakang
    Pemeriksaan fungsi kelistrikan
    Pemeriksaan gerak bebas kemudi
    Pemeriksaan tegangan dan men-charge aki
    Pemeriksaan ban depan dan belakang
    Penyetelan handle gas
    Penyetelan tuas kopling
    Pemeriksaan dan penggantian oli mesin
    Pemeriksaan roda dan jari-jari
    Pemeriksaan kelayakan ban
    Pemeriksaan tekanan ban
    Pemeriksaan dan penyetelan rantai
    Pemeriksaan baut pengikat
    Pemeriksaan dan pembersihan saringan udara
    Pembersihan karburator jika perlu
    Pembersihan filter oli dan diganti jika perlu
    Pemeriksaan air radiator
    Pemeriksaan busi dan kompresi mesin
    Pemeriksaan aliran oli dan peyetelan klep
    Pemeriksaan dan penyetelan putaran mesin
    Pembersihan saringan CVT (tambahan untuk skutik)
    Pemeriksaan oli gear (tambahan untuk skutik)

(BACA JUGA: Yamaha ‘Jet Pantura’ NMAX Siap Diajak Mejeng dan Touring)

Poin-poin tersebut tentunya wajib dicek oleh mekanik Yamaha. Untuk memastikannya, konsumen bisa mengawasi langsung prosesnya dari balik kaca.

Khusus untuk motor berteknologi injeksi, ada tambahan layanan, yakni cek sistem FI melalui perangkat Yamaha Diagnostic Tools (YDT).

Yuk awasi proses pengecekannya.