GridOto.com – Juara dunia 2017 Sebastien Ogier bikin rekor pada seri perdana kejuaraan dunia reli (WRC) di Monte-Carlo (25-28/1/2018).
Pada WRC 2018 ini empat tim pabrikan kuat yang bersaing: Ford lewat tim M-Sport, Hyundai Motorsport, Citroen dan Toyota.
Ada 13 ronde yang putaran pertamanya berlangsung di Monte-Carlo, Monako.
Reli Monte-Carlo salah satu seri legendaris dan ternama.
Bisa menang di sini, punya rasa kebanggaan tersendiri.
(BACA JUGA: Carlos Sainz Ternyata Juara Reli Dakar Tertua, Berapa Umurnya?)
Pada gelaran yang ke-86 ini, peserta menempuh 17 superstage (SS/tahapan khusus) dengan jarak tempuh 394,74 km.
Mereka melaju di atas permukaan trek yang bervariasi: gravel dan aspal, juga bersalju.
Juara bertahan Sebastien Ogier dari tim M-Sport yang menguasai hari pertama, ditantang pereli Toyota Ott Tanak.
Rekan setim Ogier, Elfyn Evans dan pereli Hyundai Thierry Neuville ikut bersaing memenangkan SS.
Sebastien Ogier akhirnya dapat mempertahankan posisi terdepannya pada hari terakhir (Minggu).
Juara dunia lima kali ini mencetak rekor pribadi dengan kemenangan kelimanya secara beruntun di reli Monte-Carlo.
Ott Tanak yang baru pertama kali membela tim Toyota Gazoo Racing, tampil gemilang.
Ia mempertahankan posisi keduanya, terpaut 58,3 detik dari Ogier.