GridOto.com – Liberty Media sebagai pemilik baru balap Formula 1 ingin jadwal start balapan 2018 diubah, hmm.. apa maksudnya nih?
Dilansir GridOto.com dari motorsportweek.com, balap Formula 1 akan dimulai 70 menit kemudian dari jadwal biasanya.
Atau mundur 1 jam 10 menit.
Saat ini sebagian besar balapan startnya pada pukul 14.00, maka Liberty Media memilih waktu mulai 15.10.
Liberty Media percaya bahwa mundur satu jam lagi dapat meningkatkan penonton televisi.
(BACA JUGA: Yak Dibuka! Seperti Ini Livery Tim Suzuki Ecstar Musim 2018)
Sementara penundaan tambahan 10 menit dapat ditambahkan untuk menayangkan iklan.
Langkah seperti itu kemungkinan akan terbukti sangat menguntungkan di Amerika Serikat.
Di mana tayangan iklan lebih umum terjadi.
Perubahan tersebut juga berarti bahwa balapan di Eropa disiarkan pada waktu yang lebih menguntungkan di Amerika.
Saat ini mereka start pada pukul 08.00 di pantai timur dan pukul 05.00 di pantai Barat.
Akan bergeser ke pukul 09.10 dan 06.10.
Proposal telah disampaikan ke penyiar dan didiskusikan dengan tim.
Keputusan akhir diperkirakan muncul dalam beberapa minggu mendatang.
Pergeseran itu juga bisa berlaku untuk seluruh balapan akhir pekan
Sesi latihan dan kualifikasi dimulai satu jam kemudian juga.
Ini bisa mempengaruhi balapan pendukung F1 seperti Formula 2 dan GP3.