GridOto.com - Dalam memilih tingkat kecerahan warna lampu motor seharusnya sesuai dengan jalur yang akan dilalui.
Terutama untuk sekadar perjalanan komuter atau pulang pergi dari rumah ke kantor.
Supaya nyaman saat berkendara, ini rekomendasi tingkat warna lampu yang diberikan oleh pedagang.
"Lebih bagus itu sebenarnya kuning standar," ujar Handoko, Owner Graha Sakti, toko yang menjual aneka bohlam motor atau mobil kepada GridOto.com di ITC Duta Mas, Fatmawati, Jakarta Selatan (24/01/18).
(BACA JUGA: Kenapa Mesin Diesel Modern Wajib Rutin Ganti Oli?)
"Soalnya cocok untuk saat hujan maupun kering," tambahnya.
Handoko juga menambahkan kalau warna kuning standar itu lampu yang pas saat melewati jalan beraspal dan hotmix.
"Kuning standar itu cocok banget buat jalan yang beraspal dan hotmix," ujar Handoko.
Ternyata warna putih yang kita anggap terang tidak direkomendasikan.
(BACA JUGA: Tips Ganti Blok Mesin Kawasaki Ninja 1878 Pakai 1855, Ini Syaratnya!)
"Itu enaknya pas cuaca bersahabat, pas lagi hujan atau kabut enggak ada fungsinya," tambahnya.