Vintage Tracker Buat Menarik Hati Bule di Bali

Ivan Casagrande Momot - Senin, 22 Januari 2018 | 10:00 WIB

Kawasaki KLX 150 Tracker Treasure Garage (Ivan Casagrande Momot - )

GridOto.com - Treasure Garage sengaja memodifikasi Kawasaki KLX150 berkonsep Vintage Tracker untuk menarik hari wisatawan khususnya bule-bule di Bali.

"Motor ini untuk rental di Bali, kalau KLX standar bagi bule sudah bosan," kata Nuel dari Treasure Garage.

Hanya beberapa bagian saja yang dimodifikasi dari basis KLX 150.

"Modifikasinya tidak banyak, kaki-kaki masih menggunakan KLX 150," bilang Nuel.

Cyril Saulnier
Kawasaki KLX 150 Tracker Treasure Garage
Bagian frame yang jadi sasaran utama untuk terbentuknya vintage tracker ini.

"Frame tengah ke belakang dipotong kemudian buat baru yang sedikit lebih panjang," Terang Nuel pada GridOto.com

Cyril Saulnier
Kawasaki KLX 150 Tracker Treasure Garage
Untuk bagian tangki yang dibuat Treasure Garage dari plat galvanis dengan model Honda klasik.

"Tangkinya itu model cover, jadi tangki asli KLX masih ada didalamnya," Jelasnya.

Tidak hanya itu, spakbor depan dan belakang serta lampu depan juga diganti untuk menyesuaikan konsep vintage tracker.

"Ya bisa dibilang hanya ganti baju aja," tutup Nuel. 

Cyril Saulnier
Kawasaki KLX 150 Tracker Treasure Garage

Data modifikasi

Knalpot : KTM

Tangki : Custom

Spakbor : Vintage Trail

Treasure Garage : 0821-4454-2057