GridOto.com-Bila ban mobil Anda kempis, jangan meneruskan perjalanan meski jaraknya dekat.
Soalnya, mengemudi dengan ban kempis bisa bisa merusak ban dan pelek serta berpotensi menimbulkan kecelakaan.
Segera berhenti di tempat yang aman serta rata dan segera ganti ban yang kempis dengan ban cadangan.
Berikut proses ganti ban kempis dan memasang ban cadangan yang aman.
(BACA JUGA: Ini Alasan Ban Mobil Yang Botak Mesti Diganti)
1. Setelah menemukan tempat berhenti yang rata dan aman, segera matikan mesin dan tarik rem tangan.
2. Taruh rambu darurat atau segitiga pengaman dan nyalakan lampu tanda darurat (lampu hazard).
3. Keluarkan dongkrak dan kunci roda.
4. Keluarkan ban cadangan yang tersimpan di bagasi, kolong mobil atau ditempel di pintu belakang.