GridOto.com- Sepanjang tahun 2017, produk Honda berhasil menguasai penjualan di beberapa segmen terbesar pasar otomotif Indonesia.
Segmen SUV, Hatchback dan City Car plus LCGC 5 penumpang.
Honda Brio Satya kembali menjadi produk terlaris Honda di tahun 2017.
Honda kokoh di posisi teratas penjualan produk-produk SUV di sepanjang tahun 2017 melalui Honda HR-V, Honda BR-V dan Honda CR-V.
(BACA JUGA : Hai Penginden New Ninja 250 FI, Akhir Januari Motor Sudah Didelivery)
Secara total, ketiga produk tersebut mengumpulkan penjualan sebesar 76.918 unit, atau sebesar 46,2% dari total market SUV (segmen LSUV + SUV) di Indonesia.
Honda HR-V menjadi market leader di kelas LSUV dengan penjualan sebesar 33.386 unit dan pangsa pasar 36% di kelasnya.
Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor mengatakan, secara umum, pasar di tahun 2017 mengalami sedikit pertumbuhan yang terutama didorong oleh kenaikan penjualan di segmen komersial.
"Sementara itu, terjadi penurunan di segmen mobil penumpang, sehingga juga turut mempengaruhi penjualan produk-produk Honda yang berada di segmen ini," jelasnya.
Dari kelas yang sama, Honda BR-V menyumbangkan penjualan 21.932 unit dengan pangsa pasar 24%.
(BACA JUGA : Miris! Kelakuan Berbahaya Anak-Anak Pakai Skutik Ini Bikin Ngilu)
'Sementara itu, Honda CR-V mencatat penjualan 15.905 unit dengan pangsa pasar 22% di kelas SUV dan Honda HR-V mengumpulkan penjualan 5.695 unit dan pangsa pasar 8% di kelas yang sama.
Melalui Honda Jazz dan Honda Civic Hatchback, produk-produk Honda juga mencatat penjualan tertinggi di segmen Hatchback dengan total 17.574 unit, atau sebesar 52% dari seluruh penjualan Hatchback di tahun 2017.
Honda Jazz menjadi market leader di segmen ini dengan total penjualan 16.100 unit dengan pangsa pasar 48%, sementara Honda Civic Hatchback menyumbangkan penjualan sebanyak 1.474 unit dengan pangsa pasar 4% di kelas yang sama.
Produk MPV Honda turut menyumbangkan penjualan yang baik di tahun 2017.
Honda Mobilio meraih penjualan 35.430 unit dengan pangsa pasar 14% di kelas LMPV.
Sementara Honda Odyssey menambah penjualan 282 unit dengan pangsa pasar 4% di kelas Upper MPV.
Secara total, sebanyak 186.859 unit mobil Honda terjual sepanjang tahun 2017, dengan pangsa pasar Honda sebesar 17,3% dari total pasar otomotif Indonesia.