Seken Keren: Mau Ganti ECU R25 Tapi Binggung, Ini Dia Tempatnya

M. Adam Samudra - Senin, 15 Januari 2018 | 14:10 WIB

ECU Get Athena untuk Yamaha R25 (M. Adam Samudra - )

GridOto.com- Bagi pemilik motor sport tentu sudah mengenal komponen Engine Control Unit (ECU) untuk Yamaha R25

Tanpa ECU, motor tentulah tidak akan bisa beroperasi, terutama kendaraan modern yang menggunakan sistem injeksi.

Lantas ketika mengalami kerusakan pada ECU model apa yang cocok untuk Yamaha R25?

(BACA JUGA:Ini Letak Keberadaan ECU Dan Macam-Macam Control Module)

Eits, jangan panik, datang saja ke Sportisi Motorsport milik Koko Adiyaksa atau di kawasan Rawamangun, Jakarta Timur ini punya jawabannya lo sob.

Koko Adiyaksa selaku Manager dari bengkel Sportisi Motorsport ini mengaku bisa melakukan servis ECU dan penjualan ECU untuk Yamaha R25.

"Ya kalau disini untuk standar sih pakai ECU GET Athena itu sudah cocok untuk Yamaha R25 tinggal dipasang saja sudah bisa langsung jalan," kata Koko kepada GridOto.com di Jakarta Timur, Senin (15/1).

Meski jarang rusak, dia mengaku ketika mengutak-atik sebuah ECU atau menggantinya perlu berhati-hati.

Pasalnya jika motor sudah banyak di bore up sudah tentu harus di setting pengulangan kembali.

"Tapi kalau motornya sudah banyak ubahannya perlu di setting ulang lagi," katanya.

Soal harga, ECU Get Athena dibanderol Rp 6,5 juta dan sudah memiliki garansi selama 1 tahun.