GridOto.com – Daihatsu tampaknya berhasil menjadikan Terios generasi kedua sebagai mobil yang membaik secara signifikan.
Selain tampang yang kini lebih gagah meski tanpa tire hanger, Terios tampil dengan fitur lebih lengkap, suspensi lebih lembut dan stabilitas lebih baik.
Meski begitu, ibarat tak ada gading yang tak retak, ada kekurangan Terios yang belum dipecahkan oleh Daihatsu, yakni faktor kebisingannya.
Muncul suara yang mengintrusi kabin saat mobil melaju, bisikan suara ini pun akan terdengar oleh penumpang yang pendengarannya peka.
(BACA JUGA : Alasan Kenapa All New Terios Dibikin Irit BBM Dibanding Memperbesar Tenaga)
(BACA JUGA : Video: Serunya Bercengkerama Lebih Dekat dengan Daihatsu Terios)