GridOto.com - Veloz Community (Velozity) melangsungkan gathering bersama sponsor dan media di Cerita Cafe, Otista Raya, Jatinegara, Jakarta Timur (12/1).
Acara tersebut dilangsungkan sebagai ucapan terima kasih pada pihak sponsor dan media yang selama 2017 telah mendukung tiap kegiatan.
Adapun pada 2017 kemarin, Velozity telah berhasil menuntaskan journey 3 negara, yaitu Indonesia-Malaysia-Brunei Darussalam.
"Pada 12-23 Agustus 2017 kemarin, kami berhasil menuntaskan journey melintasi 3 negara. Kami start di Pontianak, lalu menempuh jarak sejauh 3.000 Km ke Brunei melalui Malaysia," terang Didy Soenaryadi, Ketua Umum Velozity.
(BACA JUGA: Gathering Velozity, 2018 Gunakan Grand New Veloz untuk Menjelajah)
Terkait journey selanjutnya, Didy bilang, Velozity akan menjelajah Bali-Timor Leste-Merauke.
"Tahun ini, kami akan lanjutkan dengan journey ke-5, yakni menjelajah Bali-Timor Leste-Papua. Sejak 2014, kami memang berniat menjelajah Nusantara. Papua-nya di daerah Merauke, ya. Soalnya, kami sudah pernah sampai Sabang. Jadi kami akan tuntaskan dari Sambang sampai Merauke," canda Didy.
Pada journey kelimanya nanti, Velozity akan menggunakan Grand New Veloz sebagai kendaraannya.
"Rencananya pertengahan Maret sampai awal April, pakai Grand New Veloz. Kami ingin jajal ketangguhannya. Kemarin pakai Veloz sudah terbukti tangguh. Mobil enggak kenapa-kenapa, malah peserta journey-nya yang kenapa-kenapa," candanya lagi.