GridOto.com - Kehadiran Suzuki GSX-R150 tanpa sistem keyless disinyalir semakin dekat.
Hal tersebut tampak dari beredarnya bocoran brosur yang sudah beredar di dunia maya, tentang GSX-R150 dengan kunci konvensional.
Sebagai ganti dari keamanan yang tak lagi diberikan sistem keyless, shuttered key atau penutup lubang kunci disematkan pada GSX-R150 ini.
Sebelumnya pihak Suzuki Indomobil Sales (SIS) memang telah membenarkan akan hadirnya GSX-R150 dalam versi kunci konvensional.
(BACA JUGA: Peluncuran Suzuki GSX-R150 Yang Lebih Murah Tinggal Menghitung Hari, Ini Jadwalnya)
Kedepan, GSX-R150 akan hadir dalam dua versi yakni dengan sistem keyless dan kunci konvensional.
Hadirnya GSX-R150 dengan kunci konvensional ini menjadi langkah Suzuki untuk kembali bisa menekan harga jual GSX-R150 agar tetap kompetitif.
Seperti diketahui harga Suzuki GSX-R150 dengan sistem keyless per 2018 ini dibanderol seharga 29,9 juta rupiah, atau naik 2 juta dari harga promo awal yang dipatok 27,9 juta rupiah.
Nah, dengan hadirnya GSX-R150 dengan kunci konvensional ini semoga saja harganya bisa kembali ke 27,9 juta rupiah.
Menurut informasi dari salah satu sumber di SIS, pertengahan Januari 2018 unit akan tersedia di dealer.