Lamboghini Nekat Libas Banjir, Tapi Jangan Gagal Fokus Ya

Iday - Kamis, 11 Januari 2018 | 11:30 WIB

Lamborghini terobos banjir (Iday - )

GridOto.com - Boleh jadi yakin, bisa jadi nekat ketika pengemudi Lamborghini ini menerabas banjir yang mengadang.

Lha wong bodi supercar ini ceper abis, kena genangan sedikit saja sudah seperti tenggelam.

Tetapi ini yang terjadi. Seorang pengemudi Lamborghini terekam kamera menerabas genangan yang cukup dalam untuk mobil yang tingginya sekitar 1,1 meter ini.

Tampak air sampai menutupi kaca depan. Enggak usah disebut lubang-lubang ventilasi atau aerodinamika di bumper dan kiri kanan bodi ikut jadi penyalur air genangan.

(BACA JUGA: Assoyy....Keluar Dari Lamborghini, Hotman Paris Kasih Nasehat Buat Generasi Muda)

Menariknya, Lamborghini Aventador tersebut berhasil melaju dan terhindar dari mogok.

Nah, buat kamu jangan gagal fokus ya.

Meski ceper, supercar ini kan rear engine alias bermesin belakang.

Otomatis posisinya termasuk intake cukup jauh beda dengan mobil-mobil harian pada umumnya.

Kadang intake ada yang di bumper depan sehingga lewat genangan rendah saja sudah kelenger kena air.

Yuk simak videonya yang diposting akun IG @autoluxury1 berikut

 

Would you do that?! ???? •• ???? | Video: @superautos365 ???? | Follow Us @Autoluxury1 For More.

A post shared by Cars • Supercars • Exotics (@autoluxury1) on