GridOto.com - Sudah pernah melihat langsung Kawasaki KSR110 atau Kawasaki Z125?
Memang banyak yang bilang kalau Kawasaki KSR110 atau Z125 adalah motor miniatur yang terlihat lucu saat dipakai di jalan raya.
Tapi kalau Anda berpikir Kawasaki KSR110 atau Kawasaki Z125 adalah motor Kawasaki yang ukurannya paling kecil, jelas salah besar.
Dulu tahun 1970-an Kawasaki sudah bikin motor mini yang beneran imut banget!
(BACA JUGA: Kawasaki Z125, Kawasaki Z Paling Mini Yang Dijual Setara NMAX ABS)
Kalau melihat sejarahnya, dimulai dari tahun 1971 Kawasaki meluncurkan motor imut Kawasaki MT1/KV75 yang merupakan pesaing dari Honda Z50 Monkey.
Enggak berhenti sampai disitu, pada tahun 1983 Kawasaki kembali meluncurkan mini-bike Kawasaki AV50 yang punya model cruiser!
Nah GridOto.com akan membahas soal mini-cruiser Kawasaki A50 ini ya!
Coba deh perhatikan desainnya yang udah cruiser banget dengan ban belakang lebih tebal dibanding belakang, suspensi depan yang 'panjang', hingga jok yang ada senderannya.