GridOto.com-Transmisi Automated Manual Transmission (AMT) merupakan salah satu jenis transmisi mobil.
Suzuki Karimun Wagon R AGS dan Suzuki Ignis merupakan dua mobil yang memakai transmisi AMT.
Bagaimana cara memakainya?
"Sebenarnya, cara pengoprasiannya hampir sama dengan transmisi otomatis yang banyak digunakan mobil-mobil otomatis lainnya," jelas Agung Anom, Servis Manager SUZUKI Authorized Dealer, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Jadi kalau mau jalan, Anda tinggal tarus tuas transmisi ke posisi D (Drive) dan injak pedal gas saja.
(BACA JUGA: Cara Aki Mobil Berbicara Dengan Pemiliknya, Ternyata Pakai Ini Sob)
Seiring dengan meningkatnya kecepatan dan injakan pada pedal gas, transmisi secara otomatis akan pindah gigi.
"Transmisi ini perpindahan gigi dan koplingnya dibantu dengan motor, disesuaikan dengan keinginan pengguna dan kebutuhan mesin," tambahnya.
Saat terjadi perpindahan gigi makan Anda akan merasakan sedikit entakan.
Ini wajar karena AMT pada dasarnya adalah transmisi manual yang dioperasikan secara otomatis.
(BACA JUGA: Ini Proses Jumper Aki Mobil Yang Tekor)
Transmisi AMT di Suzuki ini juga tersedia mode manual alias Anda bisa memindahkan sendiri gigi sesuai kebutuhan.
Caranya tinggal geser tuas ke samping saja.
Untuk menaikan gigi tarik ke belakang sedang untuk menaikan dorong ke depan.