Melihat Korban Kecelakaan? Sebaiknya Lakukan Hal Ini, Tonton Videonya

Gagah Radhitya Widiaseno - Minggu, 7 Januari 2018 | 16:15 WIB

Korban kecelakaan di fly over Bogor (Gagah Radhitya Widiaseno - )

GridOto.com - Insiden kecelakaan motor sering terjadi di jalan raya.

Banyak pengendara lain yang sengaja memperlambat kendaraannya hanya untuk melihat apa yang terjadi.

Lalu pergi meninggalkan tempat kejadian perkara begitu saja.

Sobat GridOto, sebaiknya jangan lakukan hal serupa.

Segera beraksi dengan memberikan pertolongan pertama pada kecelakaan kepada mereka yang membutuhkan.

(BACA JUGA : Niat Tolong Korban Kecelakaan, Malah Bisa Bikin Meninggal, Masuk Penjara Pula, Kok Bisa?)

Sebagai orang awam, mungkin tidak tahu bagaimana cara memberi pertolongan kepada korban kecelakaan.

Ada beberapa hal yang harus dilakukan dalam membantu korban kecelakaan.

Dilansir GridOto.com melalui akun instagram rsaindonesia, ada beberapa hal yang sebaiknya dilakukan untuk menolong korban kecelakaan.

Hal pertama yang dilakukan yakni jangan sekali-kali memindahkan posisi korban.

Memindahkan posisi korban kecelakaan sangat riskan karena bisa memperparah kondisi korban.

(BACA JUGA : Waspada, Menyalip Menjadi Penyebab Besar Terjadinya Kecelakaan)

Sebaiknya longgarkan ikat pinggang baju korban kecelakaan agar peredaran darah semakin lancar.

Jika pendarahan tambah parah, sebaiknya menekan dan menutup bagian luka serta ikat bagian atas luka yang dekat jantung dengan sehelai kain.

Korban sebaiknya jangan dikerumuni karena bisa memperparah keadaan.

Korban kecelakaan tidak dapat asupan oksigen yang cukup untuk bernapas.

Langkah yang paling penting yakni menghubungi layanan darurat 112 dengan menjelaskan apa yang terjadi, jumlah korban, kondisi korban, dan lokasi tempat kejadian.

Gimana sobat GridOto, cukup mudah bukan?

 

PERTOLONGAN PERTAMA KORBAN KECELAKAAN LALU LINTAS . Hai SohlB! Tercatat 98,9 ribu kasus kecelakaan lalu lintas dan menyebabkan hingga 26 ribu orang meninggal pada tahun 2015. . Pertolongan pertama pada korban kecelakaan lalu lintas : - Memindahkan posisi pada patah tulang berpotensi memperparah cidera - Longgarkan ikat pinggang dan kancing kerah baju agar peredaran darah kembali lancar - Jika pendarahan, tekan dan tutup bagian luka - Jika darah menguncur, ikat bagian atas luka yang dekat dengan jantung dengan sehelai kain . Janggan berkerumun, agar korban mendapat cukup oksigen untuk bernafas. . Hubunggi Layanan Darurat : 112 > jelaskan apa yang terjadi, jumlah korban, kondisi korban, dan lokasi tempat kejadian. #IndonesiaBaik #SohlB #pertolongankecelakaan #Ntpd112 #Indonesia112 #UtamakanKeselamatanSebagaiKebutuhan #112 #call112 #emergencycall @indonesiabaik.id @kemenkominfo @ncc119 @panggilandarurat112 @ntmc_polri @dit.kamsel.korlantas.polri

A post shared by Road Safety Association (@rsaindonesia) on