Ya GridOto.com - Ada banyak pilihan dalam memodifikasi warna bodi Yamaha NMAX.
Seperti airbrush, stiker atau body wrapping, semuanya biasa dipilih untuk membuat NMAX tampil beda.
Untuk Muhammad Arsyad, cara yang dipilih berbeda yaitu krom.
Melapis krom di bodi plastik tentunya memakan biaya dan proses yang sulit, apalagi krom yang dipilih Arsyad tidak hanya krom biasa.
Yup, krom dipilih berwarna Candy Red dengan metode Hydrochrome yang lebih sulit dan mahal dibanding krom biasa.
Metode krom ini juga dipakai di motor sport super mahal seperti Kawasaki H2.
Tidak heran waktu pengerjaan modifikasi mencapai 6 bulan dengan total biaya modifikasinya mencapai angka Rp 100 juta.
Biaya fantastis itu sukses membuat tampilan NMAX 2016 terlihat eksotis dan menarik perhatian terutama saat gelap, ngejreng abis!
Hal lain membuat biaya modifikasi NMAX ini mahal tidak hanya dari krom bodi saja, tapi juga dari part lain yang dipasang.
NMAX yang digarap oleh Fardhan Motor Sport ini banyak menggunakan part mewah dan mayoritas berwarna anodized merah.
Mulai dari setang yang diganti dengan clip on / jepit NUI dan master rem KTC.