GridOto.com - PT Toyota Astra Motor (TAM) resmi mengumumkan kenaikan harga mobil baru untuk 2018.
Per 1 Januari 2018 Toyota Indonesia sudah mengalami penyesuaian harga mobil untuk setiap modelnya.
Toyota Land Cruiser mengalami kenaikan harga paling tinggi untuk 2018 ini.
(BACA JUGA : Harga Toyota Sudah Naik Ya, Rp 300 Ribu Sampai Rp 30 Jutaan)
Mobil mewah berbadan bongsor buatan Toyota mengalami kenaikan harga mencapai Rp 32,5 juta ! wow.
"Kenaikan harga kisaran Rp 300.000 (Calya) hingga Rp 32,3 juta (Land Cruiser)," ucap Executive General Manager PT TAM Fransiscus Soerjopranoto kepada KompasOtomotif, Rabu (3/12/2018) sore.
Kenaikan tersebut setara dengan harga dua buah Honda Blade 125 FI yang di banderol dengan harga Rp 16.175.000,- per unitnya.
Menurut pihak Toyota, kenaikan harga tersebut disebabkan oleh banyak faktor, seperti inflasi, kenaikan cost, nilai tukar mata uang asing, hingga penyesuaian BBN-KB.
"Jadi kenaikan ini juga besarannya bervariasi, tergantung produknya," ujar Fransiscus Soerjopranoto atau yang akrab disapa Soerjo.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Harga Mobil Toyota Naik dari Rp 300.000 hingga Rp 32,3 Juta