GridOto.com - Bagian belakang bodi yang terkadang sekaligus menjadi landasan jok ini lebih umum dikenal sebagai buritan.
Bagian dari bodi utama ini pun juga sering menjadi perhatian untuk sebuah motor custom ataupun modifikasi.
Nah, kali ini Gridoto.com merangkum tujuh buah motor custom yang punya tampilan buritan unik dan terlihat macho.
Buritan dari ketujuh motor ini pun ternyata juga mempunyai fungsi tambahan selain untuk gaya maupun fungsi buritan pada umumnya.
Berikut tujuh buah motor yang buritannya bikin kamu menghayal untuk segera modifikasi motormu:
- Yamaha XJR1300 custom cafe racer dari Deus Ex Machina Italia
Motor cafe racer ini mengusung gaya motor balap lawas yang dikolaborasikan dengan tampilan motor futuristis ala film fiksi sains.
Alhasil, buritannya yang bongsor ini jadi terlihat sangar gara-gara lekuk yang kaku ala bodi robot.
(Baca selengkapnya: Gaya Balap Retro dan Tampilan Futuristis Jadi Satu, Epik Banget!)