Tiga Motovlog Ini Jadi Juri Di Customaxi Yamaha, Siapa nih Berikutnya?

Ivan Casagrande Momot - Rabu, 27 Desember 2017 | 15:00 WIB

Yamaha Customaxi di Flavor Bliss (Ivan Casagrande Momot - )

GridOto.com - Customaxi Yamaha sudah digelar di tiga kota (Medan, Tangerang, dan Banjarmasin) dan turut dimeriahkan oleh para motovlog kenamaan yang juga dilibatkan menjadi juri.

Selain menjadi juri, mereka juga sempat berbagi tips and tricks memanfaatkan social media sebagai wadah penyalur ekspresi dan hobi pada sepeda motor.

Penasarankan siapa saja mereka? Nih sosok-sosoknya.

1. RG700

rg700_motovlog
RG700 jadi juri Customaxi Yamaha di Medan
Sebetulnya motovlog satu ini agak sungkan menyebut nama aslinya di ranah maya.

Tapi jangan khawatir, doi orangnya ramah dan baik hati kok.

Buktinya, si RG700 ini sempat menjadi juri dan narasumber dalam sesi question and answer dalam gelaran Customaxi Yamaha di Medan pada 10 Desember 2017 lalu.

Selain sharing soal hobi dan antuasiasme-nya pada roda dua, ia juga menjawab beberapa pertanyaan dari peserta Customaxi Yamaha Medan.

Motovlog yang punya 42.000 followers di akun instagram-nya ini diketahui suka motor-motor gede.

2. Shitlicious

shitlicious
Shitlicious alias Alitt Susanto
Kalo yang ini bukan hanya para roda dua enthusiast saja yang tahu, tapi mahasiswa tingkat akhir juga dijamin kenal dia.

Pasalnya, ia bukan hanya builder motor tapi juga creative content creator, jadi singkatnya ia juga menulis.

Bukunya cukup terkenal, di antaranya Shitlicious, Skripshit, dan Relationshit.

Kemahirannya sebagai creator content juga merambah ke ranah otomotif dan menjadi builder motor.

Shitlicious atau Alitt Susanto sempat dilibatkan dalam gelaran Customaxi Yamaha di Tangerang pada 16 Desember 2017 lalu.

3. Omarannas

omarannas
Omarrannas riding bersama komunitas
Potongan rambut klimis dengan pomade, lengan baju digulung, dan celana jeans digulung sampai di atas mata kaki jadi trade mark-nya, bahkan saat berkendara.

Kalau pria yang akrab disapa Omar ini jadi salah saru juri sekaligus narasumber di gelaran Customaxi Yamaha Banjarmasin 23 Desember 2017 lalu.

Di Banjarmasin ia tak hanya disibukkan dengan gelaran Customaxi, tapi juga sempat riding bersama komunitas roda dua di kota tersebut.

Nah, itu dia tiga motovlog kenamaan yang terlibat dalam ajang Customaxi Yamaha.

Kira-kira siapa ya yang diundang di kota berikutnya (Makassar)?

Kalian boleh sampaikan aspirasi kalian melalui kolom komentar di akun official facebook maupun instagram GridOto.com.