Seperti Ini Nih Beda Mesin di MotoGP Serta Dampaknya

Radityo Kuswihatmo - Selasa, 26 Desember 2017 | 10:50 WIB

Mesin Inline4 (kiri) dan V4 (kanan) (Radityo Kuswihatmo - )

GridOto.com - Di MotoGP Terdapat dua jenis konfigurasi mesin yang digunakan oleh 12 tim yang berbeda, yakni mesin dengan konfigurasi Inline4 dan V4.

Mesin Inline4 adalah mesin dengan 4 silinder segaris dengan keempat silindernya terpasang mendatar satu arah di dalam bak mesin.

Pabrikan yang menggunakan konfigurasi Inline4 adalah Yamaha dan Suzuki.

Sedangkan mesin V4 adalah mesin 4 silinder dengan silnder yang susunanya diatur sedemikian rupa hingga membentuk huruf V.

Pabrikan yang menggunakan mesin V4 adalah Ducati, Honda, Aprilia, dan KTM.

(BACA JUGA: Begini Aturan Dimensi Motor MotoGP, Cek Videonya)

Tentu saja beda konfigurasi memiliki dampak sendiri.

Melalui Twitter resminya, MotoGP mengunggah video yang menjelaskan dampak perbedaan konfigurasi mesin ini.

Mesin Inline4 cenderung lebih lebar, tetapi lebih pendek dan memiliki bagian yang lebih sedikit.

Dampaknya, posisi air box dan sistem exhaust lebih mudah pada mesin konfigurasi ini.