GridOto.com - Basisnya adalah Honda CB250 lansiran tahun 1976 atau juga biasa disebut Honda CB250 Twin.
Dibuat oleh Christian, seorang insiyur asal Austria yang sebelumnya tidak punya latar belakang modifikasi roda dua.
Motor ini pun seakan menjadi karya pertama bengkelnya yang bernama ExesoR.
Enggak hanya nama bengkel, tampilan motor ini pun juga gara-gara ia terinspirasi dengan sebuah kedai kopi terkenal.
(Baca juga: Wujud Motor Cafe Racer Dikasih Buntut Ala Tracker)
Selain memberi bodywork dan finishing yang “kopi banget”, ia juga punya ubahan menarik untuk dibahas lho.
Christian memanfaatkan software CAD dan mesin CNC untuk membuat beberapa komponen bergaya antik di motor ini.
(Baca juga: Restorasi Honda ‘Pletuk’ S90 Pakai Gaya Cafe Racer)
Lihat saja pada segitiga depan, tromol belakang dan beberapa komponen pada blok mesin.
Seperti bagian setang dengan spidometer yang terpasang di dalam segitiga dan kabel gas yang terpasang di dalam setang.
Tak hanya itu, Christian juga mampu menimbulkan kesan clean look pada beberapa sisi.
Patut diacungi jempol nih Sob, builder anyaran udah bisa bikin kayak gini.
(Baca juga: Cafe Bikini Fairing, Inspirasi Buat Kamu Yang Doyan Cafe Racers)