GridOto.com - Iqbal Wisanggeni bosan dengan bentuk supermoto biasanya dan memilih konsep tracker yang menggunakan mesin Yamaha Scorpio ini.
"Basicnya saya suka supermoto tapi yang tidak terlalu mainstrem jadi seperti ini deh," Ucap Iqbal kepada GridOto.com Workshop special supermoto bernama CAOS Custom Bike tempat tracker ini terbentuk.
Namun ukuran pelek bukan seperti supermoto biasanya, tracker ini menggunakan roda depan berukuran 19 inch dan belakang 17 inch.
"Biar enak dilihat dan nyaman pakai roda depan 19 inch," sahut Iqbal yang menghabiskan 50 juta untuk motor ini.
"Tangki beli jadi tinggal ubah dudukan saja sama subframe disesuaikan dengan konsep," terang Leri yang punya markas di Pancoran Barat 8 No. 6A Jakarta.
Data modifikasi