Gawat! Merasa Dianaktirikan, Marc VDS Siap Cerai dengan Honda

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 14 Desember 2017 | 19:00 WIB

Jack Miller dan Marc Marquez di musim 2017 (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - Tim prinsipel Marc VDS Michael Bartholemy sudah tenang telah mendapat Franco Morbidelli dan Thomas Luthi untuk MotoGP 2018.

Biar begitu, rasa sesal yang dirasakan Michael Bartholemy tentang hengkangnya Jack Miller masih terasa.

twitter MotoGP
Jack Miller mendengarkan instruksi dari kru Octo Pramac Ducati

Jack Miller adalah pembalap muda yang cukup bersinar dan kompetitif di MotoGP.

(BACA JUGA:Juara Dunia Tapi Masih Jomblo, Marc Marquez Ikutan Valentino Rossi?)

Pembalap asal Australia ini adalah pembalap yang berhasil lakukan lompatan dengan pindah dari kelas Moto3 langsung ke kelas MotoGP setelah musim 2014 lalu.

"Jack bagiku adalah pembalapku untuk 2018, seharusnya pabrikan tidak boleh kehilangan pembalap seperti Jack Miller," ungkap Michael Bartholemy seperti dikutip GridOto.com dari Motorsport.

Hengkangnya Jack Miller ke Ducati bukan kesalahan Marc VDS.

"Ada dua hal yang Jack minta dari Honda untuk 2018, yang tentu bukan di tangan tim Marc VDS," imbuhnya.

Bartholemy mengatakan Marc VDS sudah berusaha sekuat mungkin agar pembalap 22 tahun itu bertahan.

(BACA JUGA:Franco Morbidelli Mengaku 'Tertekan' Karena Valentino Rossi)

"Tapi di sana tidak ada dukungan dari pihak Honda untuk wujudkan itu, dan itu penyebab kami kehilangan dia," ungkapnya.

gpone.com
Tim prinsipel Marc VDS, Michael Bartholemy

Untuk musim 2019 nanti, ada kemungkinan Marc VDS akan 'cerai' dengan Honda.

"Dalam tiga tahun terakhir, kupikir kami sudah lakukan banyak untuk Honda," katanya.

Bartholemy menilai Honda menganaktirikan Marc VDS, ibarat roda kelima mobil.

"Dan ketika kau merasa kau sedikit diperlakukan seperti roda kelima mobil, itu normal saja, itu kebiasaan manusia, kau akan merasa dikecewakan," imbuhnya.

Pada pertengahan 2018 nanti, Marc VDS akan lakukan pembicaraan serius dengan Honda.