Jakarta Diguyur Hujan, BMKG Berikan Peringatan Dini

Muhammad Ermiel Zulfikar - Senin, 11 Desember 2017 | 17:05 WIB

Jl. Rasuna Said Terendam Banjir (Muhammad Ermiel Zulfikar - )

Gridoto.com - Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta (DKI Jakarta) diguyur hujan mulai dari siang hari hingga sore, Senin (11/12/2017).

Berdasakan data BMKG melalui situs bmkg.go.id, memberikan perigatan dini untuk seluruh wilayah di DKI Jakarta mengenai potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang.

Prakiraan cuaca dari BMKG menunjukkan waspada untuk seluruh wilayah Jakarta.

Karena hujan lokal akan mengguyur seluruh wilayah Jakarta hingga menjelang malam hari.

(BACA JUGA : Wow, Jalan Sekitar Kantor Gubernur Anies Baswedan Terendam Banjir)

bmkg.go.id
Prakiraan Cuaca DKI Jakarta

Dengan intesitas suhu rata-rata tiap wilayah 24-31 derajat celcius dengan kelembapan 70-90%.

Diberitakan sebelumnya, berdasarkan pemantauan dari akun media sosial Twitter TMC Polda Metro Jaya, @TMCPoldaMetro, genangan air terpantau merata.

"Sebagian wilayah DKI Jakarta mulai diguyur hujan. Tetap hati2, waspadai jarak pandang terbatas, banjir, pohon & papan reklame tumbang," kicau akun @TMCPoldaMetro.

Dari akun twitter itu, genangan air terjadi di sejumlah titik, seperti:

  1. 14.45 WIB, terdapat genangan air di depan Mall Gandaria City
  1. Landmark deket BNI 46 digenangi air
  1. Jalan Yos Sudarso, depan Gedung Altira, Jakarta Utara, digenangi air
  1. Jalan Denpasar kompleks menteri digenangi air
  1. Genangan di Jalan Bendungan Hilir Raya Depan RS AL Mintohardjo
  1. 15.35 WIB, banjir di Kolong Dukuh Atas Sudirman situasi lalu lintas padat