GridOto.com - Mobil-mobil tua yang ditinggalkan di tengah hutan ini berada di dekat desa Chatillon, Belgia bagian selatan.
Kumpulan mobil ini diperkirakan milik tentara A.S. yang berbasis di Belgia Selatan selama Perang Dunia ke-2.
Dilansir dari themindcircle.com, mobil-mobil tersebut digunakan perwira-perwira militer saat perang dunia ke-2 dan diparkir di tengah hutan agar tidak terlihat.
Namun mobil tersebut ditinggalkan karena setiap tentara yang ingin mengambil mobilnya harus menanggung sendiri biaya pengiriman yang mahal.
(BACA JUGA: Ya Ampun, Ngilu Lihat Video Emak-emak Ditabrak Moge )
Seiring berjalannya waktu, mobil-mobil tersebut mengalami korosi dan "membusuk".
Mobil-mobil tua ini juga ditumbuhi rumput serta lumut yang memenuhi badan mobil, sehingga menambah kesan seram pada bangkai mobil-mobil tua ini.
Tempat ini akhirnya menjadi kuburan mobil-mobil tua, bahkan ada beberapa mobil yang dicuri oleh kolektor dan penduduk lokal.