Meski Tujuannya Sama, Ini Bedanya Mainline Sama Dyno Dynamic

Muhammad Ermiel Zulfikar - Selasa, 5 Desember 2017 | 14:15 WIB

PIlihan Bengkel Dyno Test DI Jakarta (Muhammad Ermiel Zulfikar - )

GridOto.com - Mainline & dyno dynamic merupakan alat dyno test berfungsi mengukur torsi dan power maksimum sebuah kendaraan melalui putaran roda.

Meski begitu, apa perbedaan dari keduanya?

Kemal Bachrie, dari bengkel Khatulistiwa Suryanusa, Jakarta Pusat atau yang lebih dikenal dengan KS Motorsport menjelaskan perbedaan dari kedua alat tersebut.

"Mainline alat dyno test khusus buat motor," ujar Kemal Bachrie saat ditemui GridOto (03/12).

"Sedangkan dyno dynamic itu bisa keduanya, tapi biasanya sih yang pakai mobil," lanjutnya.

(BACA JUGA : Ini Biaya Yang Harus Dikeluarkan Untuk Tes Dyno Mobil)

motorplusonline.com
Contoh Alat Dyno Khusus Test Motor

Kemal juga menjelaskan bahnwa alat dyno dynamic mampu mengetes kemampuan mesin sampai 1200 hp.

"Di tempat saya itu (dyno dynamic) bisa sampai 1200 hp," ujar Kemal lagi.

"Maksudnya bukan mesin yang 60 hp jadi 1200 hp, maksudnya dengan kemampuan mesin sebesar itu kita mampu," lanjutnya.

www.saft7.com
Dyno Dynamic

Dyno Dynamic memberikan beban tertentu (retarder) yang harus diputar roda.

Jadi seperti simulasi beban di jalan raya, atau beban langkah di alat olah raga Treadmill.

Kemampuan roda memutar roller tersebut diukur dan dikalkulasi oleh komputer dan menghasilkan angka dalam satuan WHP (Wheel Horse Power).