GridOto.com - Di akhir tahun 2017 ini berhembus kabar bahwa pabrikan KTM tertarik dengan salah satu pembalap pabrikan Yamaha, Johann Zarco.
Sebelumnya KTM dirumorkan tertarik dengan Marc Marquez.
Namun CEO KTM membantah hal tersebut dan secara gamblang menyebut nama Johann Zarco.
Dilansir GridOto.com dari Speedweek.com, CEO KTM Stefan Pierer mengakui fokus pada nama Johann Zarco saat melihat tabel kejuaraan 2017.
Stefan Pierer menilai bahwa Johann Zarco adalah pembalap yang cocok dengannya dan KTM saat ini.
(BACA JUGA: Enggan Pilih Marc Marquez, KTM Pilih Bidik Pembalap Lain, Siapa?)
"Jika kau tanya padaku, aku katakan bahwa dia adalah satu-satunya pembalap MotoGP yang sedang serius kupikirkan untuk 2019," ujar Stefan Pierer beberapa waktu lalu.
Sekarang, dalam sebuah kesempatan setelah mengikuti Monza Rally Show, Valentino Rossi dimintai pendapat mengenai hal itu.
Valentino Rossi ditanya mengenai apa yang akan dilakukan Yamaha terkait minat KTM pada Johann Zarco.
Namun Jawaban Valentino Rossi sepertinya tidak akan memuaskanmu.
"Aku sejujurnya tidak tahu, aku hanya memikirkan diriku sendiri," ujar Valentino Rossi seperti dilansir dari GPone.com.