GridOto.com - Pada balapan di Asia Road Racing Championship (ARRC) Thailand (3/12/2017) ada sosok familiar yang terlihat.
Sosok tersebut adalah Jonathan Rea.
Jonathan Rea adalah juara WorldSBK tahun 2017 ini bersama Kawasaki Racing Team.
Selain 2017, Jonathan Rea ini juga juara sejak musim 2015.
(BACA JUGA:Gerry Salim Sudah Juara, Juara WorldSBK Jonathan Rea Tonton Race 2 AP250)
Nah, kira-kira kenapa Jonathan Rea ada di paddock Manual Tech KYT Kawasaki Racing?
Jonathan Rea pun berkomentar dan punya kesan baik dengan kedua pembalap Indonesia binaan Ibnu Sambodo itu, yakni Ahmad Yudhistira dan Andy Muhammad Fadly.
"Mereka (Yudhistira dan Fadly) benar-benar pembalap berbakat," kata Jonathan Rea seperti dilansir GridOto.com dari Otomotifnet.GridOto.com.
Rea mengaku sempat berbincang dengan pembalap Indonesia tersebut.
"Kami saling berbagi pengalaman dan saat AM Fadly bercerita usai race pertama kemarin," ungkap Rea.