Klasemen Akhir F1 2017, Ada yang Berubah Setelah GP F1 Abu Dhabi

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 26 November 2017 | 22:19 WIB

Valtteri Bottas juara GP F1 Abu Dhabi 2017 (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - Terjadi sedikit perubahan klasemen pembalap dan konstruktor setelah GP F1 Abu Dhabi, Minggu malam (26/11/2017).

Sang pemenang balapan Valtteri Bottas gagal menggeser posisi Sebastian Vettel di posisi ke-2 karena di sisi lain Sebastian Vettel berhasil mengunci posisi ke-3.

Kemenangan ini tidak cukup mengantar Bottas menggeser Vettel yang finish di podium ketiga.

Perubahan di posisi lima besar adalah naiknya pembalap Ferrari, Kimi Raikkonen yang naik ke posisi 4, sebelumnya dimiliki Daniel Ricciardo.

Kimi Raikkonen mendapat tambahan 12 point setelah finis di urutan ke-4 di GP F1 Abu Dhabi ini.

Di sisi lain, pembalap Red Bull Daniel Ricciardo malah harus keluar balapan setelah mengalami masalah mesin dan gagal mendulang point.

(BACA JUGA: Hasil GP F1 Abu Dhabi: Kemenangan Valtteri Bottas Menutup Musim 2017)

Kemudian ada juga Niko Hulkenberg yang naik ke posisi ke-10, menggeser posisi Felipe Massa dan Lance Stroll.

Berikut hasil lengkap klasemen pembalap F1 2017

1.Lewis Hamilton           363 point
2.Sebastian Vettel         317 point
3.Valtteri Bottas            305 point
4.Kimi Raikkonen           205 point
5.Daniel Ricciardo          200 point
6.Max Verstappen         168 point
7.Sergio Perez              100 point
8.Esteban Ocon            87 point
9.Carlos Sainz              54 point
10.Nico Hulkenberg       43 point
11.Felipe Massa            43 point
12.Lance Stroll             40 point
13.Romain Grosjean     28 point
14.Kevin Magnussen     19 point
15.Fernando Alonso      17 point
16.Stoffel Vandoorne    13 point
17.Jolyon Palmer           8 point
18.Pascal Wehrlein         5 point
19.Daniil Kvyat              5 point