Ini Akibatnya Kalau Motor Enggak Memakai Jalu Setang, Bisa Oleng Bro

Luthfi Anshori - Jumat, 10 November 2017 | 13:15 WIB

Jalu setang (Luthfi Anshori - )

GridOto.com - Bagi bikers yang jarak tempuh ridingnya cukup jauh atau sering turing, tentu menginginkan kenyamanan saat riding.

Salah satu letak adalah kenyamanan motor terletak pada handling. Dan faktor yang membuat handling nyaman salah satunya adalah setang.

Setang motor harus mampu mengurangi getaran dan membuat nyaman ketika dikendalikan. Maka itu pada ujung handgrip biasanya disematkan jalu setang atau balancer.

Jalu setang berfungsi untuk meredam getaran yang dihasilkan motor, sekaligus berfungsi untuk menjaga kestabilan motor saat dipacu.

(BACA JUGA: Bukan Cuma Pemanis, Ini Dia Fungsi Utama Jalu Setang pada Motor)

Lalu apa akibatnya jika motor tidak menggunakan balancer atau jalu setang?.

"Efek jika tidak memakai jalu setang, setang motor pasti bergetar, apalagi motor berkapasitas mesin besar seperti moge, pengendalian pasti akan liar jika tidak memakai jalu setang," terang Eddy Yulianto, Service Advisor Kawasaki Super Sukses Motor Fatmawati, kepada GridOto.com beberapa waktu lalu.

Eddy pun menambahkan, penggunaan jalu setang aksesoris terkadang juga kurang bagus peredamannya.

"Iya, pakai jalu aksesoris kan terkadang benar-benar cuma buat pemanis aja, karena berat jalunya tidak sesuai dengan jalu setang standar motor," tutup Eddy.

Nah, jadi sudah tahu kan pentingnya keberadaan jalu di setang motor. Jangan sampai dicopot ya.