Apa Itu Bluetooth? Ternyata Ada Tiga Versi Lho

Dwi Wahyu R. - Kamis, 9 November 2017 | 10:00 WIB

Koneksi bluetooth dari handphone ke head unit (Dwi Wahyu R. - )

GridOto.com- Bluetooth merupakan perangkat koneksi yang tidak menggunakan kabel.

Bluetooth berfungsi untuk mengirim atau menerima data digital.

Umumnya bluetooth mempunyai 3 versi.

Bluetooth versi 1.1 hanya bisa melakukan panggilan maupun menerima telepon saja.

Namun, pengendalian ponsel dengan bluetooth sudah dapat dilakukan.

(BACA JUGA: Ini Faktor Penyebab Kunci Mobil Immobilizer Rusak, Yang Terakhir Jangan Sampai Kejadian Ya)

Untuk menerima atau mengakhiri panggilan bisa menggunakan tombol yang ada di ponsel maupun yang ada pada perangkat handsfree tersebut.

Lalu ada bluetooth versi 2.1, ia mampu membaca dan memutarkan lagu dari ponsel ke head unit mobil.

Kemampuan ini biasa dikenal dengan A2DP yang merupakan singkatan dari Advanced Audio Distribution Profile.