GridOto.com – Anak didik bintang MotoGP Valentino Rossi yakni Franco Morbidelli tampil fenomenal di Moto2.
Di musim kelimanya di Moto2, pembalap asal Italia ini tak tertahankan lagi jadi juara Moto2.
Dia memastikan gelar juara Moto2 di Sepang ketika Thomas Luthi, rivalnya di perebutan juara Moto2, tidak tampil.
(BACA JUGA:Tidak Disangka, Murid Valentino Rossi Ini Malah Idolakan Pembalap Ini, Siapa Dia?)
Ini jadi keberhasilan sendiri bagi Morbidelli yang akan hijrah ke MotoGP pada 2018.
Pembalap berdarah Brasil ini seperti diketahui menjadi murid Valentino Rossi pertama yang bisa tembus ke MotoGP.
Lalu apa katanya ketika ditanya soal bakal melawan sang guru, Valentino Rossi, pada 2018?
"Yang saya tahu, saya belajar soal balapan dari dia dan juga rekan-rekan dia," ucap Morbidelli seperti dikutip motorsport.com.