Besok Kahiyang Ayu Menikah, Ini Pengalihan Arus Lalu Lintas 8 November 2017 di Solo

Vincensia Enggar Larasati - Selasa, 7 November 2017 | 16:15 WIB

Jokowi siap menggelar pernikahan Kahiyang Ayu (Vincensia Enggar Larasati - )

GridOto.com- Presiden Joko Widodo atau Jokowi hari Rabu, 8 November 2017 akan menggelar resepsi pernikahan untuk putrinya, Kahiyang Ayu.

Bertempat di Graha Saba Buana, Solo, acara ini sudah diawali dengan prosesi adat siraman dan malam Midodareni hari Selasa ini.

Di acara Jokowi mantu ini berbagai hal telah dipersiapkan dengan matang.

Mengingat pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution akan dihadiri 8.000 tamu undangan dari berbagai kalangan di dalam maupun luar negeri.

Salah satunya pengalihan arus lalu lintas yang dilakukan Dinas Perhubungan Kota Solo di sekitar lokasi selama acara ini berlangsung.

(BACA JUGA: Diplesetkan Yamaha Byson Modif, Ini Motor Yang Digunakan Paspampres Di Era Jokowi )

Agar tidak terjadi kemacetan lalu lintas yang cukup parah, diberlakukan manajemen dan rekayasa lalu lintas di kawasan sekitar Graha Saba Buana, Solo sejak pukul 05.00 WIB.

Nah, inilah beberapa hal yang wajib diketahui apalagi untuk para tamu yang hadir dan masyarakat sekitar.

Simulasi angkutan barang 8 November 2017

1. Pengalihan Arus dari Arah Barat :

Kerten -Jl. Slamet Riyadi - Gladag - Jl. Mayor Sunaryo - Sp.4 Sangkrah - Jl. Kapten Mulyadi Ketandan belok kiri - Jl. RE Martadinata - Tugu Jam Pasar Gede - Jl. Urip sumoharjo - SP.4 Panggung - Jl. Kol Sutarto - Sp.4 Cembengan - Jl. lr.Sutami - Jurug.

2. Pengalihan Arus dari Arah Timur:

Jurug - Jl. lr.Sutami - Simpang Cembengan - Jl. Kol Sutarto - Simpang 4 Panggung - Jl. Urip Sumoharjo - Simpang 4 Warung Pelem Jl. Juanda - Sp.3 Balong - Jl. Kapten Mulyadi - Baturono - Jl. Veteran - APlLL Tipes - Jl. Bayangkara - APlLL Polsek Laweyan - Jl. Dr. Radjiman - Sp. Jongke - Jl. Agus Salim - Bundaran Purwosari - Jl. Slamet Riyadi - luar kota.

(BACA JUGA: Siap-Siap, 13 Ruas Tol Ini Bakal Naik Tarifnya di Bulan November 2017. Mau Tau? )

3. Pengalihan Arus dari Arah Utara :

Purwodadi - Jl. Kol Sugiyono (Utara) - Palang Joglo Jl. Kol Sugiyono (Selatan) - Simpang 3 Cengklik - Jl. Letjen Sutoyo - Sp.4 Ngemplak - Jl. A. Yani - Simpang Panggung - Jl. Urip Sumoharjo - Sp.4 Warung Pelem - Simpang 3 Balong - Jl. Kapten Mulyadi - Sp.4 Baturono - Jl. Veteran - Sp.3 APlLL Tipes - Jl. Bayangkara - APlLL Polsek Laweyan - Jl. Dr. Radjiman - Sp. Jongke - Jl. Agus Salim - Bundaran Purwosari - Jl. Slamet Riyadi - luar kota.

Gimana, udah siap kondangan ke Solo belum?

Tetap disiplin dan taati peraturan lalu lintas ya.