GridOto.com - Di perhelatan Tokyo Motor Show 2017 yang GridOto sambangi, Suzuki masih punya model andal lain yakni Suzuki XBee.
Bahkan selain varian regular, ada juga versi kastem XBee yang terbagi atas model Suzuki XBee Outdoor Adventure dan XBee Street Adventure.
Versi regular XBee tampil layaknya interpretasi Suzuki Hustler dengan tampang lebih modern.
Suzuki XBee regular
SUV mungil ini menggunakan penggerak 4WD dan mempunyai 4 mode berkendara (Sport, Grip Control, Snow dan Hill Descent Control).
Untuk Versi XBee Outdoor Adventure dijejali aksen bodi berwarna ivory yang kalem, bumper garnish krom, plus pelek alloy hitam
Ivan Casagrande Momot
Suzuki XBee Outdoor Adventure
Kabinnya dibuat beda dengan aksen kayu di dasbor yang menciptakan kesan nyaman sekaligus elegan.
Pada Suzuki XBee Street Adventure ia mengusung desain yang stylish dengan kombinasi cat three-tone di bodi.
Ivan Casagrande Momot
Suzuki XBee Stree Adventure
Sementara di kabin, mobil ini dibuat lebih nyentrik dengan dasbor bertema peta sehingga kental nuansa urban.
Kabin Suzuki XBee Street Adventure
Belum ada rincian perihal tenaga mobil mild hybrid ini, sebab ia masih sebatas konsep. Meski kemungkinan versi produksi tidak akan jauh berbeda.