Tidak Cepat Puas, Suzuki Sudah Siapkan Facelift Untuk GSX Series

Dida Argadea - Rabu, 1 November 2017 | 13:57 WIB

GSX-R150 berhasil bersaing di pasar sport 150 cc (Dida Argadea - )

GridOto.com - Strategi Suzuki dengan memasang harga dibawah kompetitor untuk GSX series mereka ternukti cukup efektif.

Penjualan GSX series, rutama GSX-R150 sejauh ini memuaskan terbukti dengan banyaknya sport fairing Suzuki ini bersliweran di jalan.

Hasil bagus tersebut ternyata makin membuat PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) terpacu untuk meningkatkan penetrasinya di pasar sport 150 cc.

Rencana baru pun terpantau telah disiapkan untuk tahun depan.

otomotifnet
GSX-150S kemungkinan akan difacelift lebih dulu

(BACA JUGA : Remy Gardner Remehkan Pebalap Indonesia Dimas Ekky, Simak Pernyataannya)

Kepala Penjualan dan Pemasaran Divisi Roda Dua SIS Roda Dua, Yohan Yahya, seperti dikutip dari otomotif.kompas.com, menyatakan bahwa GSX akan segera di facelift.

"Ada beberapa yang sudah kita siapkan, mungkin boleh dibilang pembaharuan minor. Tapi ada tambahan sedikit di bodi dan sudah kita siapkan agar terlihat perubahaan itu kasat mata dan akan diperkenalkan pada awal 2018," ujarnya.

Mengenai mana varian yang akan di facelift terlebih dahulu, Yohan Yahya belum mau berbicara, hanya diriya memastikan bahwa dua varian dari GSX semuanya akan dapat facelift.

otomotifnet
GSX-S150 versi naked dari GSX-R150

Namun facelift tersebut diprediksi akan terlebih dahulu menyasar pada GSX-S150, lantaran penjualan versi naked tersebut memang belum semoncer saudaranya.

Varian GSX-S150 dari Januari 2017-Agustus 2017 tercatat hanya laku sebanyak 6.283 unit.

Sangat Berbeda dengan GSX-R150 yang memperoleh penjualan sebanyak 22.936 unit.

Berdasarkan data tersebut, sangat logis GSX-S150 akan lebih dulu dapat facelift.

Gimana menurut kalian?