Kawasaki Perlihatkan Ninja 250 Terbaru di Tokyo Motor Show 2017, Netizen Bilang Mirip Motor Ini!

Ditta Aditya Pratama - Rabu, 25 Oktober 2017 | 11:48 WIB

Kawasaki Ninja 250 yang diperkenalkan di Tokyo Motor Show 2017 tetap identik dengan warna khasnya, S (Ditta Aditya Pratama - )

GridOto.com - Ini dia yang sudah dinanti-nanti, Kawasaki akhirnya meluncurkan generasi terbaru dari Ninja 250.

Secara konsep memang tetap agresif dan mempertahankan kesan moge look.

Fairingnya tampak lebar pakai headlamp split yang masih mirip versi sebelumnya.

Uniknya, di bawah lampu utama ada winglet kecil yang sempat jadi tren modifikasi di Tanah Air.

Posisi lampu seinnya menyatu bodi mengingatkan kita pada Kawasaki ZX-10R.

(BACA JUGA: Hot! Ini Dia Tampang Kawasaki Ninja 250 Terbaru, Lebih Garang Dari CBR250RR?)

Windshield barunya lebih tinggi dan gembung, begitu juga dengan ukuran tangki yang besar dan jok berundak.

Tapi di Facebook Live fanpage GridOto, netizen malah salah fokus dan bilang Ninja 250 terbaru mirip dengan motor kompetitornya yang satu ini, Bro!

Bukan Honda CBR250RR, tapi Yamaha R25!

"Headlamp depan sekilas mirip r25," ujar akun Aditya GO.

"Niru yamaha r25 om lampunya depan, tambah akun Rido Shoot.

(BACA JUGA: Komparasi Spesifikasi Mesin, Kawasaki Ninja 250 Lebih Bertenaga dan Ringan Dibanding Versi Sebelumnya!)

"Mirip r25 lmpu depannya," ungkap akun Edwar Tiki-taka.

"Kayak abgnya r25," ujar akun Zai Al Fasih.

Selain dibilang mirip kompetitornya, beberapa netizen terlihat kecewa dari komentarnya di Facebook Live Grid Oto.

"Serius tuh ninja 250? Kq gtu.. dbwh ekspektasi sya pribadi," ungkap akun Rama Bhujangga.

"masih 2 silinder no UsD," tambah akun Muhammad Fikri Alfiansyah.

Bagaimana dengan komentar anda, benarkah mirip dengan Yamaha R25?

Biar lebih jelas, tonton dulu yuk videonya nih!