Mitsubishi Motors Resmikan Jaringan Diler Kendaraan Penumpang di Semarang

Hendra - Kamis, 19 Oktober 2017 | 20:05 WIB

Mitsubishi Motors resmikan diler di Semarang (Hendra - )



GridOto.com- PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) resmikan jaringan diler baru.

PT Borobudur Oto Mobil (BOM), diler khusus kendaraan penumpang di Semarang, Jawa Tengah, 19 Oktober 2017.Diler ini melengkapi jumlah diler kendaraan penumpang Mitsubishi menjadi 98 outlet di seluruh Indonesia. Diler berlokasi di Jl. Jend. Urip Sumoharjo Km. 14, Wonosari, Ngaliyan ini merupakan outlet khusus kendaraan penumpang Mitsubishi ke-15 atas kerjasama PT MMKSI dengan DETA Group.(BACA JUGA : Motor Honda CRF230 Mungkin Jarang Kita Dengar, Tapi Lihat Tampilannya Yang Radikal!)Diler PT Borobudur Oto Mobil diresmikan oleh Irwan Kuncoro, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI dan Dylan Tedja, Direktur DETA Group. Irwan menyampaikan ekspansi diler merupakan salah satu strategi dalam menyambut model strategis Xpander. "Dengan menerapkan prinsip "Customer Obsession", sangatlah penting untuk memastikan bahwa konsumen Mitsubishi Motors mendapatkan pengalaman terbaik dalam keseluruhan proses kepemilikan kendaraan, mulai dari sales, aftersales, dan spare parts," ungkap Irwan.

Diler dengan konsep 3S (Sales, Service, Spare Parts) ini melayani penjualan line up kendaraan penumpang Mitsubishi Motors. Terdiri dari Pajero Sport, Outlander Sport, Delica, Mirage, Triton, dan model strategis Xpander. Selain penjualan, diler ini juga memberikan layanan perbaikan kendaraan melalui fasilitas dan area Service yang memadai. Layanan Suku Cadang untuk memberikan layanan yang menyeluruh bagi konsumen kendaraan penumpang Mitsubishi.