GridOto.com - Mobil pertama yang menginjakkan rodanya di tanah air adalah mobil Benz Phaeton.
Pemiliknya mobil tersebut adalah Pakubuwono X yang berasal dari Solo.
Mobil ini masuk ke tanah air pada tahun 1894, pada saat itu Indonesia masih bernama Hindia Belanda.
Padahal mobil Benz Phaeton baru diproduksi pada tahun 1886 oleh Carl Benz, namun 8 tahun berselang mobil ini sudah berada di Indonesia.
Mobil milik Pakubuwono X ini memiliki kapasitas 8 orang, dengan menggunakan mesin 1 silinder bertenaga 5 dk.
Untuk bannya sendiri, mobil ini masih menggunakan roda kayu.
Namun pada tahun 1924 mobil ini dikirim ke Belanda untuk dipamerkan pada pameran mobil AutoRAI.
Semenjak saat itu mobil Benz Phaeton milik Pakubuwono X ini tidak dikembalikan oleh pemerintah Belanda, dan sampai sekarang tidak diketahui dimana keberadaan mobil tersebut.
Namun untuk replikanya, mobil Benz Phaeton ini disimpan di museum mobil Leidschendam, Belanda.