Valentino Rossi Beberkan Kekurangan Yamaha YZR-M1 Tahun Ini

Niko Fiandri - Senin, 16 Oktober 2017 | 09:09 WIB

Valentino Rossi di sirkuit Motegi, Jepang, 2017 (Niko Fiandri - )

GridOto.com – Kegagalan duo Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales di MotoGP Jepang kemarin (14/10/2017) sudah diperingatkan sejak MotoGP Inggris.

Kekurangan Yamaha YZR-M1 diutarakan Valentino Rossi ke tim saat MotoGP Inggris masuk seri ke-12 yang digelar di sirkuit Silverstone.

“Di MotoGP Silverstone aku sudah kasih catatan ke tim. Kami tidak akan bisa bertarung merebut Juara Dunia MotoGP karena motor enggak kencang. Kami bagus saat babak kualifikasi. Tapi pas balap motor banyak masalah,” beber Valentino Rossi setelah dari MotoGP Jepang kemarin yang dikutip dari Marca.com.

Valentino Rossi menilai sasis Yamaha YZR-M1 tahun lalu yang dipakai Johann Zarco, pembalap satelit Yamaha, di MotoGP Jepang kemarin.

(BACA JUGA: Klasemen Sementara Pembalap MotoGP, Penentuan Sampai MotoGP Valencia?)

“Sasis YZR-M1 tahun lalu bagus banget saat hujan. Tapi problem juga setelah di lap-lap terakhir. Pelan-pelan catatan waktu turun sampai 5 detik,” urai Valentino Rossi.

Sekali lagi Valentino Rossi mencatat kekurangan Yamaha YZR-M1 tahun ini.

“Kondisi hujan ataupun trek setengah kering dan basah, dipastikan Yamaha YZR-M1 akan sulit mendapatkan performa terbaik,” tutup Rossi.

Bertarung untuk titel Juara Dunia hanya menunggu mukjizat menurut Valentino Rossi.

Rossi  sudah terpaut jauh 76 poin dengan pimpinan klasemen sementara pembalap MotoGP 2017, Marc Marquez.

Dua jatuh Valentino Rossi di MotoGP Jepang.

Peluang merebut Juara Dunia MotoGP 2017 yang masih ada untuk pabrikan Yamaha ada di Maverick Vinales.