GridOto.com - MotoGP Jepang baru akan dimulai dengan sesi latihan bebas hari Jumat (13/10/2017).
Beberapa aktivitas dan kabar terkini mengenai balapan di sirkuit Motegi sudah terlihat.
Salah satu hal menarik adalah hadirnya mantan pembalap MotoGP Loris Capirossi yang menaiki motor Repsol Honda.
Sebenarnya ia sudah pensiun dari MotoGP sejak 2011 lalu, namun beberapa hari terakhir terlihat di sirkuit Motegi sebelum MotoGP Jepang dimulai.
(BACA JUGA:Kocak Nih! Sebelum MotoGP Jepang Dimulai, Para Pembalap Malah Sudah Balapan Duluan. Balapan Apa Sih?)
Hari Kamis (12/10/2017), Capirossi mengunggah foto dirinya saat menaiki motor RC213V yang serupa dengan milik Marc Marquez dan Dani Pedrosa.
Namun yang berbeda adalah corak khas nomor #65 milik pembalap Italia ini.
Akun resmi Repsol Honda @hrc_motogp juga menggunggah foto Loris Capirossi menaiki motor tim Repsol Honda tersebut.
Namun sementara belum ada pernyataan resmi dari pihak terkait mengenai hal ini, beberapa komentar netizen mencoba menebak apa yang dilakukan pembalap berjuluk Capirex ini.
Beberapa netizenpun memberi komentar, di antaranya @ikmallhakiim berkomentar Pembalap cadangan, @haikalriswanda berkomentar Pembalap baru apa tes raider, @adityaaji_ berkomentar Kalau d liat ig nyaa dia nyobain bbrpa pabrikan